Ogan Ilir, – Sobirin dan A Pulungan selaku kuasa hukum dari Linda radhitya ridho hari ini selasa (04/10/2022) meggelar jumpa Pers di RM Salera Indralaya Kabupaten Ogan ilir Provinsi Sumsel, dalam jumpa Pers tersebut mereka mengatakan masalah cuitan Linda radhitya ridho di media sosial facebook hanyalah suatu kesalah pahaman saja atau hanya misscomunikasi saja.
Pada saat kuasa hukum dari Linda Radhitya Ridho menggelar jumpa Pers di RM Salera Indralaya, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia ( PWI ) Kabupaten Ogan ilir Yasandi sedang mengikuti kegiatan HPN di Rusun Kota Prabumulih.
Yasandi Ketua PWI Kabupaten Ogan Ilir terkait dengan adanya jumpa Pers tersebut, pada saat dirinya sedang mengikuti kegiatan HPN yang sedang berlangsung di Kota Prabumulih dirinya angkat bicara.
” Sebenarnya pihak kuasa hukum Linda mengatakan misscomunikasi atau hanya kesalah pahaman itu hak mereka untuk memberikan jawaban dengan kawan-kawan media, namun kalau mereka bilang tidak ada niat untuk melakukan pencemaran nama baik apalagi pengancaman terhadap dirinya, hanya proses hukumlah yang menentukan salah atau benar ucapan mereka” kata yasandi saat di konfirmasi oleh para awak media. Selasa (04/10/2022)
Selain itu juga, dalam jumpa Pers tersebut kuasa hukum Linda menjelaskan bahwa kliennya ini tidak pernah mengkaitkan dirinya sebagai lembaga intansi pemerintah manapun, itu hal yang mustahil dan sangat menyesatkan, sebab kalau dia tidak mengkaitkan ke Pemerintahan, pasti tidak akan mungkin terjadi hal seperti ini, apalagi dia bilang tidak pernah mengkaitkan atau menyerang organisasi manapun termasuk organisasi PWI.
” Kalau masalah awak media belum pernah konfirmasi dengan Linda ataupun kuasa hukumnya, itu rasanya sangat jauh dari masalah, karena pihak saya atas nama PWI Kabupaten Ogan ilir sudah membuka ruang kepada Linda untuk memberikan klarifikasi dikantor PWI, dan pada saat itu Linda yang mulanya akan didampingi oleh MY dan YM, namun dirinya tidak datang” jelasnya.
Diajuga melanjutkan, dengan tidak datangnya Linda ke kantor PWI Kabupaten Ogan ilir pada hari itu. Sudah membuat hati MY dan YM merasa sangat kecewa sehingga menyerahkan semuanya kepada kami, dan untuk langkah selanjutnya kami menyerahkan kepada kuasa hukum.
” Karna mereka berdua merasa kesal dengan ketidak datangnya Linda, maka mereka berdua menyerahkan kepada kami untuk menentukan dan mengambil langkah selanjutnya” pungkasnya.
Kontributor : Yp 007