KAYUAGUNG, Metrosumsel.com — Kurang dari satu bulan Operasi Macan Komering Polres OKI berhasil membekuk 32 pelaku kejahatan. Operasi Macan Komering ini sebagai antisipasi akan terjadinya tindak kejahatan menjelang Natal dan Tahun Baru.
Dalam operasi yang dimulai awal Desember di wilayah hukum Polres OKI menunjukkan kasus Pencurian dengan Pemberatan (Curat), Pencurian dengan Kekerasan (Curas) serta kasus narkoba masih mendominasi.
Kapolres OKI, AKBP Donni Eka Syaputra mengatakan, pelaku curat yang berhasil dibekuk sebanyak 8 pelaku yang beraksi di 13 lokasi wilayah Lempuing Jaya, Lempuing dan sebagian wilayah Mesuji.
“Selain itu, kita juga menangkap pelaku 3C inisial AB, AR dan RS yang melakukan aksinya di delapan TKP dan beraksi sebanyak 11 kali, ditangkap juga delapan tersangka penyalagunaan narkoba dengan barang bukti sabu 14,8 gram, ineks 10 butir,” ungkap AKBP Donni, Rabu (19/12).
Dalam operasi ini juga, Polres OKI mengamankan minuman keras berbagai merek sebanyak 2 Ribu botol. Meskipun wilayah OKI boleh dikatakan relatif kondusif, namun Perwira Menengah ini mengaku tidak ingin kecolongan. Menurutnya, selama Operasi Lilin berlangsung, Pos Pengamanan ditetapkan di Lempuing, Lempuing Jaya, dan Mesuji.
“Patroli terus kita insentifkan terutama di titik rawan tindak kejahatan, pos pengamanan di beberapa titik rawan juga disiagakan, termasuk penambahan personel di beberapa titik tersebut,” ungkap AKBP Donni.
Pengungkapan sejumlah kasus dalam operasi ini tidak lepas dari kerjasama kepolisian dengan masyarakat. Selanjutnya, sejumlah barang bukti hasil kejahatan yang berhasil diamankan akan dimusnahkan dalam gelar Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin pada Jumat (21/12/2018) mendatang.
Laporan : Rachmat Sutjipto
Editor : reza