Palembang, – Diduga Tugboat Assist TB Hiu Macan mengalami kandala pada saat menarik tongkang KLM 300- 05 yang bermuatan batu seplit di atas sungai musi dari pulau kemaro menuju Dermaga Kertapati, sehingga tongkang tersebut hanyut hilang kendali dan menabrak dengan keras Dermaga UPTD milik Dinas Perhubungan ( Dishub ) yang berlokasi di Kelurahan 36 ilir Kecamatan Gandus Kota Palembang Provinsi Sumsel. Kamis (25/08/2022) Pukul 13. 20 wib.
Sebelum tongkang tersebut menabrak Dermaga, terlebih dahulu tongkang menabrak beberapa jukung yang sedang bersandar di dekat Dermaga. Tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut, hanya ada beberapa jukung yang mengalami kerusakan dan Dermaga UPTD Tangga buntung milik Dinas Perhubungan Kota Palembang ada yang rusak serta tiang penyangga Dermaga menjadi miring.
Berdasarkan keterangan saksi mata Pendi salah satu pedagang di sana saat di konfirmasi awak media ini mengatakan, kejadian tersebut terjadi di perkirakan akibat putusnya salah satu tali penarik yang terikat di tongkang pengangkut batu seplit tersebut.
” Di perkirakan terjadinya hal ini di sebabkan salah satu tali penarik tongkang tersebut ada yang putus, sehingga mengakibatkan tongkang yang bermuatan sarat tersebut hilang kendali” katanya.
Pendi melanjutkan, sebelum tongkang tersebut menabrak Dermaga ini terlebih dulu menabrak beberapa jukung yang sedang bersandar tidak jauh dari Dermaga ini.
Sementara itu Kasat Polairud Polrestabes Palembang Kompol Dedi ardiansyah di hubungi wartawan membenarkan adanya tongkang bermuatan batu seplit menabrak Dermaga UPTD Tangga buntung milik Dinas Perhubungan ( Dishub ) Kota Palembang.
” Memang benar ada kapal tongkang KLM 300- 05 pengangkut batu seplit menabrak Dermaga Unit Pelaksana Teknis Dinas ( UPTD ) yang terletak di Tangga buntung, untuk penyebabnya masih dalam proses lidik Polairud bersama KSOP Palembang” ucapnya.
Kasat menerangkan, kejadian bermula saat kapal tongkang berlayar dari pulau kemaro menuju Dermaga Kertapati. Tiba tiba di lokasi kejadian, tidak mampu menahan laju kapal tongkang yang di dorong tugboat Assist Hiu Macan. Membuat tongkang menjadi liar dan lari ke kiri sampai menyerempet Dermaga, sehingga mengakibatkan Dermaga ada yang rusak dan tiang penyangga Dermaga menjadi miring.
” Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dari kejadian ini, hanya saja kita melihat ada kerugian materil di jukung dan di Dermaga UPTD Tangga buntung Palembang” tutupnya.
Kepala Dermaga UPTD Tangga buntung di hubungi melalui WhatsApp menuturkan, bahwa pihaknya telah melaporkan kejadian adanya tongkang pengangkut batu seplit yang menabrak Dermaga UPTD milik Dinas Perhubungan ( Dishub ) Kota Palembang ke Polairud Polrestabes Palembang.
” Akibat dari kejadian tersebut Dermaga UPTD Tangga buntung mengalami kerusakan dan tiang penyangga miring akibat ada yang patah sekur sekurnya, hari ini (26/08/2022) kami bersama pihak penarik tongkang bermuatan batu seplit itu sudah di BAP di kantor Polairud, dan kapten kapal juga sudah diamankan” terangnya.
Dia berharap agar kerusakan yang terjadi di Dermaga UPTD Tangga buntung dapat segera di perbaiki oleh pihak penarik tongkang bermuatan batu seplit tersebut” pungkasnya.
Pewarta : Bang One
Editor : Yp 007